BERSIH DUSUN PADUKUHAN TAWANG

Ristanto 19 Juli 2023 22:05:41 WIB

SID Ngoro-oro – Senin  Wage 17/07/2023 atau 28 Besar 1956/29 Dzulhijjah 1444 Hijriyah,  padukuhan Tawang salah satu padukuhan di Kalurahan Ngoro-oro yang samapai sekarang masih mengadakan Rasulan atau istilah lain Bersih Dusun. Hal ini dilakukan untuk nguri-uri budaya Jawa yang turun-temurun dari sejak nenek moyang hingga sekarang. Dalam kesempatan ini dihadiri oleh Dinas kebudayaan Gunungkidul, Panewu Patuk yang diwakili oleh Jawatan Sosial, Kapolsek Patuk, Danramil, Lurah beserta Pamong, dan seluruh tamu undangan dan masyarakat setempat dan sekitar padukuhan Tawang.

Rasulan Bersih Dusun ini mengangkat tema “Gemah Ripah Loh Jinawi, Ojo Congkrah Ayo Nyawiji” dengan harapan besar semoga masyarakat dusun Tawang khususnya dan masyarakat Kalurahan Ngoro-oro umumnya kehidupanya masyarakatnya tentram, damai, subur makmur dan sejahtera, jangan ada pertikaian dan tetap bersatu.

Dalam kesempatan ini juga ditampilkan kesenian lokal yakni Karawitan dan Gedruk, yang merupakan potensi budaya setempat  yang perlu dilestariakan. Acarapun ditutup dengan kenduri bersama dan dilanjutkan direbutkannya Gunungan yang berisi hasil bumi simbol dari wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas karunia yang telah diberikan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar